Jumat, 31 Desember 2010

Kenapa Pesilat Susah Sekali BERPRESTASI??

Berapa Kali kawan-kawan beladiri lain berkata pada saya(sedikit Mengolok)
Prestasi Silat Sudah Sampai Mana???

Saya Bilang sudah Sampai Level Provinsi

sambil ketawa Sinis mereka Bilang
Provinsi Ma Sudah Maenan Kami...
Nasional Donk...!!!!

sedikit Dongkol Saya Berargumen

kalau Bela Diri Laen
Pertandingan Cuma
1.Antar Kawan Perguruan
2.Antar Kabupaten
3.Nasional

Fasenya Singkat Sekali..
Mudah Sekali Tuk Sampai ke Nasional.

kalau silat
1. harus Menyisihkan Kawan Di Ranting Perguruan.
2. Harus menyisihkan Atlit satu Perguruan Dalam satu Kabupaten
3. Harus Menyisihkan Atlit-atlit lain dalam satu Kabupaten ( Kurang Lebih dalam satu Kabupaten Kubu Raya ada Sekita 15 Perguruan yang harus di kalahkan)
4. Baru Bicara Tingkat Provinsi
5. Nasional

Kesimpulannya :
-Untuk jadi atlit mereka hanya perlu menonjol di ranting. kalau silat kita harus menonjol di ranting dan harus menonjol di perguruan tingkat Kabupaten. karena kita harus mengalahkan dulu Ranting -ranting laen untuk bisa jadi Atlit mewakili Perguruan untuk bertanding di Level kabupaten.

-Bela Diri Laen hanya mengalahkan Kawan-kawan seperguruan mereka dari ranting laenuntuk sampai di di level Provinsi.
tidak ada perguruan laen yang harus mereka kalahkan, bertanding dengan atlit laen yang punya karakter yang hampir sama akan lebih mudah, dari pada harus bertanding dengan 15 atlit yang punya karakter berbeda.
Sedangkan Pesilat harus Mengalahkan 14 Perguruan dengan karakter bertanding yang berbeda-beda Untuk Bisa tampil Di Provinsi( Luarrrr Biasaaa).


-Tampil di Provinsi Bela Diri Laen juga bertemu dengan Atlit dengan karakter yang sama, dengan Perguruan yang Sama.
Sedangkan Pesilat tidak bisa Di Baca lawan yang akan di hadapi dari perguruan mana dan punya karakter seperti apa...

Jadi Kawan Pesilat...
tetap Banggalah Kita meskipun Kita Cuma baru Bisa Berlaga Di Level Kabupaten.....
Apalagi Provinsi karena kita Pesilat Sudah Menyingkirkan Minimal 10 Perguruan.

Jaya terus Persilatan Indonesia....

Tidak ada komentar: